Membuat Text Berjalan
Jangan menyerah atas impianmu, impian memberimu tujuan hidup. Ingatlah, sukses bukan kunci kebahagiaan, kebahagiaanlah kunci sukses. Semangat !

Produk


Biskuit

“Roma” adalah salah satu merek dagang hasil produksi Mayora yang telah melegenda. Setelah 4 dasawarsa, merek “Roma” tetap eksis dan terus berkembang. Selain dalam varian Marie dan Roma Kelapa, kini “Roma” juga hadir dalam berbagai varian produk diantaranya adalah Roma Slai O’lai, Roma Better Roma Muuch Better, Roma Sari Gandum, Roma Sari Gandum Sandwich dan sebagainya.

Kembang Gula (Permen)
Tiga dasawarsa yang lalu, PT. Mayora Indah membuat terobosan dengan meluncurkan “Kopiko” kembang gula yang terbuat dari gula dan kopi asli. Kopiko merupakan pelopor dalam varian permen kopi dengan tagline “Kopiko gantinya ngopi”. Saat ini “Kopiko” telah dieksport kelima benua yang ada didunia.
Melalui kemasan “emoticon pack” kembang gula dengan merek dagang KIS yang diproduksi oleh Mayora menjalin ikatan yang kuat dengan para konsumen, terutama yang ingin menyampaikan perasaannya dengan kata kata yang tercetak pada kemasan KIS.
Merek dagang lain yang diproduksi Mayora divisi kembang gula adalah Kopiko Milko, Kopiko Cappuccino, Tamarin dan yang terbaru adalah “Juizy Milk”.

Wafer & Coklat
Divisi wafer Mayora memiliki beberapa produk unggulan yang di Indonesia menjadi pelopor dalam kategorinya.
“beng beng’ merupakan wafer berlapis coklat hasil produksi Mayora yang menjadi pelopor dalam kategori wafer berlapis coklat dengan 4 kelezatan dalam setiap gigitannya karena berlapis karamel dan crispy.
“Astor” juga merupakan pelopor dalam kategori wafer roll.
Sementara “Roma wafer coklat” adalah eksistensi dari “Roma Superman” pada tahun 1970an
“Choki Choki” juga merupakan produk pelopor dalam kategori coklat pasta
Semua produk Cokelat Mayora terbuat dari cokelat asli sehingga menghasilkan produk berkualitas tinggi.

Kopi & Torabika Cafe

Racikan yang pas antara kopi dengan gula dengan merek dagang “Torabika Duo” yang diperkenalkan kepada masyarakat diawal tahun1990an adalah salah satu inovasi kami yang menjadi peliopor dibidang coffee mix. Disusul kemudian dengan Kopi Torabika Duo susu yang hingga saat ini masih eksis dan semakin diterima oleh masyarakat.
Dalam perkembangannya, Torabika saat ini memiliki banyak varian produk diantaranya Torabika Jahe Susu, Torabika Duo Susu Full Cream, Torabika Moka, Torabika 3 in One, Torabika Diet, dan Torabika Cappuccino. Disamping itu juga ada kopi dengan merek dagang Kopiko Brown Coffee, Kopiko White Coffee, dan Kopiko White Mocca

Makanan Kesehatan

Sejak peluncuran pertama, Energen ditargetkan untuk menjadi pemimpin pasar dalam kategori Cereal Mix. berdasarkan data Nielsen Retail Audit YTD Sep 2011  pangsa pasar Energen mencapai 93%.
Saat ini Energen Cereal hadir dengan 4 pilihan rasa yang dapat dipilih sesuai selera, yaitu Energen Vanila, Energen coklat, Energen kacang hijau dan Energen jahe.
Disamping itu, ada pula Energen Oat Milk dengan potongan buah pisang atau buah berry asli.
Varian Energen yang terbaru adalah Energen Go Fruit, campuran cereal dengan potongan buah asli dengan berbagai rasa yang dapat dipilih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar